hikmah pelaksanaan aqiqah
hikmah pelaksanaan aqiqah

5 Hikmah Pelaksanaan Aqiqah yang Sangat Penting Diketahui

1 View

Aqiqah merupakan acara penyembelihan domba atau kambing bagi bayi yang telah lahir. Salah satu hikmah pelaksanaan aqiqah adalah sebagai wujud rasa syukur orang terhadap Allah SWT terkait karunia bayi yang sudah diberikan-Nya. Hukum aqiqah adalah sunah muakad, yaitu sunnah yang amat dianjurkan. Itu berarti jika dilakukan akan memperoleh pahala tetapi tidak berdosa jika tidak dilakukan.

Ibadah aqiqah amat ditekankan pelaksanaannya, terkhusus bagi orang yang mempunyai kemampuan serta kelapangan rezeki. Untuk waktu pelaksanaannya, aqiqah idealnya dilaksanakan di hari ketujuh selepas lahirnya anak. Namun bisa ditunda jika belum mampu. Hikmah aqiqah sendiri amat banyak, baik bagi si anak sendiri, untuk kedua orang tua, maupun untuk sanak saudara serta tetangga. Berikut akan dipaparkan 5 diantaranya:

1. Sebagai Upaya Menghidupkan Sunnah dan Teladan Rasul

Pelaksanaan akikah dapat dipandang sebagai upaya menghidupkan sunnah dan teladan dari Rasulullah SAW. Hal tersebut dikarenakan Rasulullah SAW pernah mengamanahkannya di sebuah hadits yang diriwayatkan Bukhari dari Salman bin Amir Addhabi. Pada hadits tersebut, Nabi Muhammad memerintahkan agar manusia menumpahkan darah sembelihan bersamaan dengan kelahiran seorang bayi. Kemudian juga membersihkan kotorannya dengan memotong rambut bayi tersebut.

Selain itu, aqiqah juga dianggap sebagai cara untuk meneladani kisah Nabi Ibrahim. Pada kisah Nabi Ibrahim ini, beliau berniat menyembelih putranya sendiri sebagai wujud ketaatannya pada perintah Allah yang didapatkan dalam mimpinya. Namun pada akhirnya Allah mengganti putra Nabi Ibrahim yang akan disembelih, yaitu Nabi Ismail, dengan seekor kambing.

2. Pelaksanaan Aqiqah Bisa Membebaskan Bayi dari Ketergadaian

Berdasarkan syariat islam, semua bayi itu sudah tergadaikan melalui aqiqahnya. Pada sebuah hadits yang diriwayatkan Abu Dawud, ketergadaian ini terjadi dengan disembelihkan kambing bagi bayi itu di hari ketujuh sesudah kelahirannya. Kemudian rambut bayi itu dicukur lalu di hari yang sama bayi juga diberikan nama.

Selain itu, hikmah pelaksanaan aqiqah adalah orang tua dapat menebus hutang anak dari pemberian syafaat untuk orang tuanya. Hal tersebut sesuai dengan apa yang dikatakan Imam Ahmad. Jadi, setelah di aqiqah, seorang anak bisa menghadiahi syafaat untuk orang tuanya nanti di hari akhir.

3. Menjauhkan Anak dari Setan yang Terkutuk

Seorang bayi juga bisa lepas dari gangguan setan ketika bayi tersebut telah tergadaikan melalui aqiqahnya. Jadi, bayi yang sudah di aqiqah insya Allah bisa lebih terlindungi dari gangguan setan yang terkutuk. Hal ini juga pernah dijelaskan Al-Imam Ibnul Qayyim Al-Jauziyah tentang hikmah pelaksanaan aqiqah sebelumnya.

4. Merupakan Wujud Taqarrub atau Pendekatan Diri serta Bentuk Rasa Syukur terhadap Allah

Sebagaimana sudah disebutkan sebelumnya, bahwa salah satu hikmah pelaksanaan aqiqah adalah sebagai bentuk rasa syukur untuk Allah SWT. Rasa syukur yang dimaksud adalah rasa syukur terkait anugerah kelahiran seorang bayi di suatu keluarga. Aqiqah berperan sebagai sarana menampilkan rasa senang yang dikarenakan oleh bertambahnya umat islam. Terlepas daripada itu, aqiqah juga dapat diartikan sebagai wujud taqarrub atau pendekatan diri pada Allah serta bukti ketaatan dalam menjalankan perintah-Nya.

5. Mempererat Persaudaraan di Masyarakat.

Acara aqiqah bisa mempererat tali ukhuwah atau persaudaraan dalam masyarakat. Hal tersebut dikarenakan aqiqah dilakukan dengan mengundang banyak orang, termasuk sanak saudara serta para tetangga. Melalui pertemuan inilah diharapkan masyarakat dapat berkumpul dan saling bercengkrama satu sama lain.

Demikianlah 5 hikmah pelaksanaan aqiqah yang harus diketahui umat muslim. Islam sendiri selalu mengajarkan perbuatan yang baik serta mengandung sejuta hikmah. Oleh sebab itu, jauhilah semua larangan Allah serta taatilah segala perintah-Nya, termasuk mengaqiqahi seorang bayi. Meskipun hikmahnya jarang diketahui orang, tetapi pada kenyataannya hikmah aqiqah memang amat banyak. Bahkan lebih banyak dari yang telah disebutkan tadi.

BACA JUGA: Kegunaan Apel Jin Menurut Islam yang Perlu Diketahui Umat Muslim